Perahu Kertas



Yah mungkin agak telat karena baru baca novel ini sekarang. Dan setelah selesai menamatkan novel ini (dalam waktu 6 jam) komen saya cuma satu : inspiring dan kayaknya baru pertama kali deh saya mewek baca novel.Sebenernya saya udah lama liat novel ini di gramed, cuma saya ga pernah memberanikan diri buat beli (secara harga novel mahal, mana harga komik sekarang mahal lagi :P). Tapi alasan paling utama sih karena saya paling males baca novel yang isinya cerita cinta, paling kayak novel-novel lainnya, standart dan mudah ditebak ceritanya, pikir saya.

Dan ternyata saya salah, buktinya sejak pertama kali baca, saya hampir tidak bisa melepaskan mata saya dari novel ini dan novel ini sukses menemani perjalanan saya dari jakarta sampai semarang. Bahkan setelah tamat, saya jadi tidak bernafsu untuk membaca novel lainnya dan terus terbayang dengan novel tersebut (after effect yang selalu terjadi setelah saya selesai membaca/menonton sesuatu yang menurut saya "brilian").

Bagi yang belum baca, novel ini recommended banget deh. Satu quote yang saya sukai dari novel ini : Berputar menjadi sesuatu yang bukan kita demi menjadi diri kita lagi"

ahh i'm envy you, kugy & keenan >_<


0 Responses

Posting Komentar

abcs